Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perbedaan perilaku Cucak ijo fighter dan non fighter

gambar burung cucak ijo fighter dan non fighter
Burung Cucak ijo (CI)

Onkicau.com - Tidak semua individu burung Cucak ijo (CI) memiliki mental fighter, karena burung ini tergolong tipe semi fighter. Ada tipe burung Cucak ijo yang memiliki mental fighter dan ada juga yang tidak fighter. Kedua tipe tersebut cederung memiliki perilaku dan karakter yang berbeda.

Jadi jika berniat memelihara burung Cucak ijo sebaiknya kenali karakternya agar sesuai ekspektasi. Karena burung Cucak ijo figter kurang cocok dipelihara untuk rumahan dan lebih cocok untuk lomba. Begitu juga sebaliknya, burung Cucak ijo non fighter kurang cocok untuk lomba dan lebih cocok untuk rumahan.

Baca juga: Mengenal karakter dasar burung Cucak ijo

Berikut ini perbedaan karakter Cucak ijo fighter dan Cucak ijo non fighter:

1. Perilaku dan karakter Cucak ijo fighter:

Cucak ijo tipe fighter biasanya lebih banyak diam saat dirumah, dan kalaupun bunyi lebih banyak ngeriwik daripada ngeplongnya.

Pembawaannya juga lebih tenang tapi akan berubah menjadi sangat agresif ketika mendengar suara burung sejenis, apalagi jika bertemu langsung dengan burung Cucak ijo lain maka akan langsung menyerang dengan suara-suara tembakan sambil bergaya ngentrok.

Tapi ada juga Cucak ijo tipe fighter yang kesehariannya gacor tapi sangat jarang, dan biasanya performanya tidak bisa maksimal saat dilombakan karena staminanya sudah terkuras untuk berkicau dirumah.

Burung Cucak ijo tipe fighter tentunya kurang cocok jika dipelihara sebagai klangenan dirumah, karena tidak bisa dinikmati suara kicauannya setiap saat.

Cucak ijo tipe fighter lebih cocok untuk lomba karena karakternya sangat agresif dan akan langsung menyerang jika bertemu dengan burung sejenis.

Baca juga: Cara membuat Cucak ijo tampil nagen dan bongkar isian ketika dilombakan

2. Perilaku dan karakter Cucak ijo non fighter:

Cucak ijo yang tidak bermental fighter biasanya sangat gacor ketika dirumah dan selalu koar-koar sepanjang hari dengan suara yang lantang serta bongkar isian, bahkan terkadang juga ngentrok sendiri.

Tapi saat mendengar suara burung sejenis biasanya akan langsung diam dan gelisah. Saat bertemu langsung dengan burung Cucak ijo lain juga tidak agresif dan terkadang hanya loncat-loncat ketakutan atau malah diam mematung tidak memberikan perlawanan sama sekali.

Cucak ijo tipe ini lebih cocok dipelihara sebagai klangenan dirumah karena selalu gacor sepanjang hari dengan suara kicauannya yang bervariasi dan bisa didengarkan setiap saat.

Cucak ijo tipe non fighter tidak cocok untuk lomba karena walaupun dirumah sangat gacor tapi rata-rata tidak akan berani berkicau saat bertemu dengan burung Cucak ijo lain apalagi dalam jumlah yang banyak di arena lomba.

Jadi sebelum membeli burung Cucak ijo sebaiknya tentukan dulu untuk tujuan apa memelihara burung tersebut, apakah untuk tujuan lomba atau hanya untuk klangenan dirumah.

Kenali karakter burung Cucak ijo yang akan dipelihara, jangan sampai salah pilih agar tidak kecewa nantinya.

Jangan sampai burung Cucak ijo yang diharapkan bisa kerja dilapangan ternyata hanya diam membisu, padahal ketika dirumah burung tersebut sangat gacor.

Begitu juga sebaliknya, jangan sampai burung Cucak ijo yang diharapkan gacor dan bisa dinikmati suara kicauannya dirumah ternyata malah lebih banyak diam dan hanya ngeriwik saja seharian.

Baca juga: Penyebab Cucak ijo hanya gacor dirumah dan bisu digantangan serta solusinya

Demikian sedikit informasi tentang perbedaan perilaku burung Cucak ijo fighter dan non fighter yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar burung Cucak ijo (CI), dapat dibaca pada artikel On Kicau yang lain.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Post a Comment for "Perbedaan perilaku Cucak ijo fighter dan non fighter"